Mining Cup 2019 - Varva HITAM 2019
Pada
hari sabtu dan minggu tepatnya pada tanggal 7,14, dan 15 September 2019
diadakan kegiatan “1st Mining Cup Futsal Championship” yang
diselenggatakan oleh himpunan tambang. Acara ini merupakan bagian dari “Varva
Hitam” yang mana merupakan agenda tahunan untuk memeriahkan ulang tahun
himpunan. Peserta mining cup kali ini adalah pelajar tingkat SMA dan sederajat.
Adapun tujuan acara ini yaitu mengembangkan bakat pelajar dibidang olahraga
khususnya futsal dan membangun jiwa sportifitas dan kebersamaan antar pelajar.
Pada
hari pertama, acara dimulai dengan pembacaan ayat suci al-qur’an dan di
lanjutkan dengan sambutan dari ketua pelaksana disertai pembukaan acara mining
cup secara simbolis. Setelah acara di buka dilanjutkan dengan pertandingan
antar SMA yang sudah di atur dalam technical meeting yang di adakan pada
tanggal 6 september 2019. Panitia mining cup mengenakan pakaian seragam yaitu kaos
varva disertai atribut adat daerah di Indonesia yang sesuai dengan tema VARVA
kali ini yaitu “Our Future Our Culture”. Acara mining cup ini di meriahkan juga
oleh para supporter yang mendukung sekolahnya, banyak supporter yang membawa
bass dan snare bahkan ada yang membawa mascot. Hal tersebut di lakukan sebagai
penyemangat agar tim yang di dukung termotivasi, menang atau kalah sudah biasa
dalam suatu kompetisi tetapi keseruan mendukung timnya merupakan suatu hal yang
tak terlupakan. Acara mining cup pada hari pertama ini berlangsung lancar,
seluruh panitia bekerja keras agar acara berjalan lancar dengan memaksimalkan
segala hal terutama keamanan saat acara berlangsung.
Di hari kedua dan ketiga,
acara mining cup ini berjalan lancar kembali. Pada acara closing mining cup
kali ini di mulai dengan adanya penampilan dari panitia berupa flashmob yang
bertujuan sebagai ungkapan rasa terima kasih karena telah berpartisipasi pada
acara mining cup ini. Setelah penampilan dari panitia yaitu acara pembagian hadiah
kepada juara 3, 2, dan 1. Hadiah yang di serahkan berupa piala dan uang tunai.
Hadiah juga di berikan kepada best player dan top score dari lomba mining cup
kali ini. Setelah pembagian hadiah kepada pemenang kita melakukan do’a penutup
bersama - sama agar acara kali ini memberikan dampak positif dan bermanfaat
untuk kedepannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar